Penderita kanker otak stadium 1 pada umumnya belum
menunjukkan tanda-tanda yang signifikan. Hal inilah yang menyebabkan
kanker otak menjadi sulit ditangani, karena sulitnya deteksi dini. Namun
selalu ada tanda-tanda awal yang dapat diamati, seperti misalnya rasa
pusing yang sering disertai rasa mual. Hal ini disebabkan oleh
pertumbuhan sel kanker pada otak yang terletak di bagian kepala,
sehingga sangat wajar bila terjadi rasa sakit yang dalam pada area
kepala.
Selanjutnya penurunan kualitas penglihatan pada usia
muda, atau usia yang masih terlalu dini untuk mengalami gangguan
penglihatan, juga dapat menjadi tanda-tanda kanker otak stadium 1. Tidak hanya itu, indra pendengaran juga dapat berkurang fungsinya seiring dengan pertumbuhan sel kanker.
Selanjutnya gejala kanker otak pada tahap awal juga
ditandai dengan seringnya penderita mengalami kehilangan kesadaran atau
pingsan. Pingsan wajar terjadi bila kondisi tubuh mengalami kelelahan,
ketidaksiapan, atau pun kondisi shock pada hal tertentu. Namun
pingsan yang terjadi secara tiba-tiba, sebaiknya Anda waspadai. Apalagi
jika diikuti dengan gangguan saraf yang menyebabkan kesulitan
menggerakkan atau memfungsikan anggota tubuh, seperti misalnya kondisi
yang sulit berjalan.
Yang paling penting untuk mencegah kanker otak stadium 1
adalah dengan menjalani pola hidup sehat, seperti misalnya rajin
berolahraga, menjaga pola dan asupan makan, tidak merokok, dan
mengkonsumsi minuman beralkohol yang dapat memicu adanya sel kanker.
Selain itu, perbanyaklah konsumsi air mineral, buah dan sayur yang kaya
akan anti oksidan, sehingga akan memperlancar aliran darah dari dan ke
dalam otak. Jangan lupa untuk sebisa mungkin menghindari paparan radiasi
dengan cara mengurangi aktivitas penggunaan ponsel.
Comments
Post a Comment